Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pembahasan Soal Seleksi Mandiri Universitas Mataram Tahun 2019 Matematika Dasar

Pembahasan Soal Seleksi Mandiri UNRAM
Selamat datang di Website Catatan Matematika, website belajar matematika secara online dan mandiri. Pada postingan ini Catatan Matematika berbagi Pembahasan Soal Seleksi Mandiri Universitas Mataram Tahun 2019 Matematika Dasar. Pembahasan ini dapat dijadikan sebagai bahan belajar bagi adik-adik pejuang PTN (Perguruan Tinggi Negeri) dalam menghadapi Seleksi Mandiri UNRAM
Tata Cara Belajar:
Jawablah soal berikut ini secara mandiri. Setelah itu periksa jawaban kamu dengan pembahasan yang telah disediakan, dengan cara:
klik "Lihat Pembahasan:".

Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 1
Dari sehelai karton akan dibuat sebuah kotak tanpa tutup dengan semua sisinya bujur sangkar. Jika jumlah luas bidang alas dan semua bidang sisi kotak ditentukan sebesar 180 $\text{c}{{\text{m}}^{\text{2}}}$, maka volume kotak terbesar yang mungkin adalah ...
(A) 196 ${\text{cm}}^2$
(B) 276 ${\text{cm}}^2$
(C) 169 ${\text{cm}}^2$
(D) 186 ${\text{cm}}^2$
(E) 225 ${\text{cm}}^2$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 2
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mataram memerlukan 2 orang pegawai administrasi baru. Bila ada 5 orang pelamar yang memiliki kompetensi sama, maka banyaknya kemungkinan menerima pegawai tersebut adalah ...
(A) 20
(B) 15
(C) 12
(D) 10
(E) 5


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 3
Jika segitiga ABC sama sisi dan titik D adalah titik berat segitiga ABC, maka besar sudut BCD adalah ...
Pembahasan Soal Seleksi Mandiri Universitas Mataram
(A) $10^\circ $
(B) $15^\circ $
(C) $20^\circ $
(D) $25^\circ $
(E) $30^\circ $


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 4
Bentuk kuadrat ${{x}^{2}}+5x-6=0$ dapat dinyatakan sebagai perkalian matriks $\left( \begin{matrix} x & 1 \\ \end{matrix} \right)A\left( \begin{matrix} x \\ 1 \\ \end{matrix} \right)$, maka matriks A adalah ...
(A) $\left( \begin{matrix} 1 & 5 \\ 0 & -6 \\ \end{matrix} \right)$
(B) $\left( \begin{matrix} 1 & 0 \\ -6 & 5 \\ \end{matrix} \right)$
(C) $\left( \begin{matrix} 1 & -6 \\ 5 & 0 \\ \end{matrix} \right)$
(D) $\left( \begin{matrix} 5 & 1 \\ 0 & -6 \\ \end{matrix} \right)$
(E) $\left( \begin{matrix} -6 & 0 \\ 1 & 5 \\ \end{matrix} \right)$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 5
Nilai $x$ yang memenuhi $\frac{x^2-9}{x^2-6x+5} < 0$ adalah ...
(A) $x < -3$ atau $-3 < x < 1$ atau $x > 5$
(B) $-3x < -3$ atau $-2 < x < 1$
(C) $-3 < x < 1$ atau $x > 3$
(D) $-3 < x < 1$ atau $1 < x < 5$
(E) $-3 < x < 1$ atau $3 < x < 5$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 6
Diketahui segitiga ABC dengan sudut B = $60^\circ $ dan CT garis tinggi dari titik sudut C. Jika BC = a dan AT = $\frac{5}{2}a$, maka AC = ...
(A) $a\sqrt{9}$
(B) $a\sqrt{8}$
(C) $a\sqrt{7}$
(D) $a\sqrt{11}$
(E) $a\sqrt{10}$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 7
Jika setiap sel memiliki sisi 1 cm, dan ditarik garis lurus dari titik P melewati titik C yang membagi dua daerah pada gambar, maka perbandingan luas kedua daerah tersebut adalah ...
Soal Seleksi Mandiri UNRAM
(A) 5 : 6
(B) 4 : 5
(C) 2 : 3
(D) 3 : 4
(E) 1 : 1


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 8
Diberikan segitiga ABC siku-siku di C. Jika $\cos (A-C)=k$, maka $\sin A+\cos B$ = ...
(A) $-\frac{k}{2}$
(B) $-2k$
(C) $-k$
(D) $\frac{1}{2}k$
(E) $2k$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 9
Pada saat awal diamati terdapat 8 virus jenis tertentu. Setiap 24 jam masing-masing virus membelah diri menjadi dua. Jika setiap 96 jam seperempat dari seluruh virus dibunuh, maka banyaknya virus pada hari ke-6 adalah ...
(A) 128
(B) 196
(C) 256
(D) 224
(E) 192


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 10
Sebuah pesawat penumpang mempunyai tempat duduk 48 kursi. Setiap penumpang kelas utama boleh membawa bagasi 60 kg, sedangkan kelas ekonomi 20 kg. Pesawat hanya dapat membawa bagasi 1.440 kg. Harga tiket kelas utama $150,00 dan kelas ekonomi $100,00. Tempat duduk kelas utama yang harus terisi supaya pendapatan dari penjualan tiket mencapai maksimum adalah ...
(A) 11
(B) 12
(C) 13
(D) 14
(E) 15


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 11
$\int{3\sqrt{x^7+x^4}dx}$ = ...
(A) $\frac{2}{3}\sqrt{x^3+1}+c$
(B) $\frac{1}{3}\sqrt{x^3+1}+c$
(C) $\frac{2}{3}(x^3+1)\sqrt{x^3+1}+c$
(D) $(x^3+1)\sqrt{x^3+1}+c$
(E) $\frac{1}{3}(x^3+1)\sqrt{x^3+1}+c$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 12
Diketahui $\alpha $, $\beta $ dan $\gamma $ adalah akar-akar persamaan suku banyak $x^3+3x-1=0$ maka nilai eksak dari $({\alpha }^3+{\beta }^3+{\gamma }^3)$ adalah ...
(A) 3
(B) 4
(C) 5
(D) 6
(E) 7


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 13
KPK dari dua suku banyak $(2x^2-3x-2)$ dan $(x^3-4x^2+4x)$ adalah ...
(A) $x(x-2)^2$
(B) $(x-2)^2(2x+1)$
(C) $x(x-2)^2(2x+1)$
(D) $(x-2)(2x+1)$
(E) $x(2x+1)$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 14
$\underset{x\to 0}{\mathop{\lim }}\,\frac{\cos x-1}{{{\tan }^{2}}2x}$ = ...
(A) $-\frac{1}{4}$
(B) $-\frac{1}{2}$
(C) $-\frac{1}{8}$
(D) $\frac{1}{8}$
(E) $\frac{1}{4}$


Seleksi Mandiri UNRAM 2019-Matematika Dasar No. 15
Kotak segiempat dibuat dari selembar karton dengan panjang 24 cm dan lebar 9 cm dengan cara memotong persegi identik pada keempat pojok dan melipat ke atas sisi-sisinya. Maka volume maksimum yang diperoleh adalah ...
(A) 100 ${\text{cm}}^3$
(B) 200 ${\text{cm}}^3$
(C) 175 ${\text{cm}}^3$
(D) 125 ${\text{cm}}^3$
(E) 150 ${\text{cm}}^3$


By: Catatan Matematika
Semoga postingan: Pembahasan Soal Seleksi Mandiri Universitas Mataram Tahun 2019 Matematika Dasar ini bisa bermanfaat. Mohon keikhlasan hatinya, membagikan postingan ini di media sosial bapak/ibu guru dan adik-adik sekalian. Terima kasih.

Post a Comment for "Pembahasan Soal Seleksi Mandiri Universitas Mataram Tahun 2019 Matematika Dasar"