Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Matematika Nusantara

Matematika Nusantara adalah suatu wadah bagi guru-guru Matematika yang memiliki motto: Belajar, Berbagi, Memotivasi dan Menginspirasi. Tak lengkap rasanya arti sebuah android dan aplikasi telegram di genggaman seorang guru matematika jika di aplikasi telegramnya tidak ada grup Matematika Nusantara. Mengapa??? Sebab, di grup ini semua guru matematika dari belahan dunia manapun boleh mencurahkan semangatnya yang berapi-api, guru yang selalu tertantang untuk menjawab persoalan-persoalan matematika, guru yang selalu ingin mengupgrade ilmu yang dimilikinya (BELAJAR). Matematika Nusantara suatu tempat yang tepat untuk berbagi persoalan matematika, berbagi ilmu (BERBAGI). Matematika Nusantara, grupnya guru-guru matematika yang super hebat yang selalu siap memotivasi sesama guru untuk tidak menyerah dikala ketemu soal-soal matematika yangg cukup rumit (MEMOTIVASI). Matematika Nusantara layaknya taman yang seluruh isi pembicaraannya dapat menginspirasi setiap anggota grup (MENGINSPIRASI).

Bukti, Saya sendiri, menjadi anggota grup matematika nusantara baru beberapa bulan, ilmu/pengalaman bertemu sesama guru matematika di jaringan selular, merasakan manfaatnya yang WAH. Begitu masuk jadi anggota grup, saya langsung ikut DIKLAT DARING PENGUASAAN KONSEP (DDPK) MATEMATIKA untuk topik Lingkaran, Segitiga, dan Geometri lainnya. Nah, ini dia bukti saya ikut diklatnya....! Dapat ilmu, dapat teman, dapat sertifikat keren lagi......!

Matematika Nusantara

Nah, bpk/ibu sebagai guru matematika ya....!
Mari bergabung bersama ribuan guru matematika se-Nusantara dan nikmati kebermanfaatannya secara langsung.
Semoga postingan: Matematika Nusantara ini bisa bermanfaat. Mohon keikhlasan hatinya, membagikan postingan ini di media sosial bapak/ibu guru dan adik-adik sekalian. Terima kasih.

Post a Comment for "Matematika Nusantara"